Search Result

Text

21 wanita perkasa yang ditempa oleh budaya Aceh


Wanita sering dipandang sebelah mata, lemah, dan hanya pantas me- ngerjakan urusan domestik. Padahal, dalam banyak hal, wanita bisa lebih kuat daripada laki-laki. Rupanya, sistem budayalah yang membuat kaum wanita dipandang lemah atau kuat. Dalam sejarah, budaya Aceh telah melahirkan para wanita tangguh yang memiliki keberanian melebihi kaum Adam. Bahkan, kepiawaian mereka dalam memimpin tak kalah dari para sultan pada zamannya.Buku ini menceritakan sosok 21 wanita tangguh yang diperkasakan oleh budaya, agama, adat dan resam Aceh. Ada wanita yang mahir mengurus kerajaan bahkan memperluas perdagangan negerinya ke luar negeri. Ada juga wanita sangat pem- berani, yang memimpin perlawanan terhadap penjajah Belanda hingga sampai titik darah penghabisan. Menariknya, di antara mereka banyak yang profilnya belum diketahui secara meluas dalam sejarah, meskipun peran mereka begitu penting.Buku ini disusun tak hanya bersumber dari literatur, namun lebih banyak berdasar- kan wawancara, visitasi, dan observasi. Di sela-sela kegiatannya sebagai pedagang dan konsultan di dalam dan luar negeri, penulis menyempatkan diri untuk me- ngumpulkan cerita-cerita tentang para wanita tangguh tersebut. Lebih dari 200 narasumber telah penulis wawancarai untuk memperoleh informasi dan data yang telah ia kumpulkan mulai tahun 1964. Dan, buku ini adalah hasil kegigihan penulis selama lebih dari 50 tahun untuk mengabadikan nama mereka, wanita-wanita tangguh yang dapat menjadi inspirasi bagi para perempuan Indonesia.


Availability
#
Perpustakaan Kemendikbud (900) LEN 920.71 QIS
000156762
Available
Detail Information
Series Title
-
Call Number
LEN 920.71 QIS
Publisher
Jakarta : Pustaka Alvabet.,
Collation
xxi. 382 p. : ill. ; 25 cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
9786232201163
Classification
920.71
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility
Other version/related

No other version available

File Attachment
No Data
Comments

You must be logged in to post a comment